Indonesia sebagai Pusat Diplomasi Dunia Islam

By Admin Zona Today 04 Mei 2025, 07:54:00 WIB Dunia Islam
Indonesia sebagai Pusat Diplomasi Dunia Islam

Zona Today - Diplomasi parlemen dunia Islam akan melangkah besar di jantung ibu kota Indonesia. Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera, mengumumkan bahwa Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Sidang Umum ke-19 Persatuan Parlemen Negara OKI (PUIC) yang akan diadakan pada 12-15 Mei 2025 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.

“Konferensi kali ini akan dihadiri oleh delegasi dari berbagai negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI),” ujar Mardani dalam keterangan tertulis pada Minggu (11/5/2025).

Hingga Jumat (9/5/2025), sebanyak 456 peserta dari 38 negara anggota OKI telah mengonfirmasi kehadirannya, dari total 54 negara yang diundang. Selain negara anggota, 9 organisasi internasional juga akan hadir sebagai pengamat, termasuk Islamic Cooperation Youth Forum, ICRC, dan IRCICA.

Dengan mengangkat tema “PUIC Silver Jubilee – Good Governance and Strong Institutions as Pillar of Resilience”, konferensi ini tak hanya merayakan 25 tahun perjalanan PUIC, tetapi juga menjadi forum penting untuk memperkuat ketahanan melalui tata kelola yang adil dan transparan.

Beberapa isu strategis yang akan dibahas meliputi ekonomi dan lingkungan, ketahanan pangan, kolaborasi antar parlemen, perlindungan HAM, hingga penguatan suara dunia Islam di tataran global. Mardani menilai forum ini sebagai peluang untuk memperkuat diplomasi bersama, terutama dalam mendukung Palestina.

“Dengan PUIC ini, kami mensolidkan kebersamaan negara-negara OKI untuk mendukung Palestina,” tegas politisi Fraksi PKS tersebut.

Dalam konferensi pers sebelumnya (8/5/2025), ia juga menekankan bahwa forum PUIC adalah ajang penting bagi parlemen Islam untuk bersatu dalam menyikapi dinamika global, termasuk ketidakadilan terhadap Palestina yang terus menjadi sorotan.

Lebih lanjut, Mardani menyebutkan semangat Ketua DPR RI, Puan Maharani, dalam menyambut kegiatan ini. “Pimpinan DPR RI sangat antusias menjadi tuan rumah acara ini. Bu Puan sangat senang, begitu juga Pak Dasco. Kami di DPR sangat berharap acara ini sukses,” ujarnya dengan optimisme.

Sidang Umum ke-19 ini bukan hanya sebuah forum musyawarah, namun juga simbol solidaritas dan kekuatan kolektif negara-negara Islam dalam menghadapi tantangan dunia yang kompleks, mulai dari krisis pangan hingga konflik geopolitik. Kehadiran parlemen dunia Islam di Jakarta adalah upaya nyata untuk membangun masa depan dunia Islam yang lebih tangguh dan bermartabat.


Hashtag : #IndonesiaTuanRumahPUIC #DiplomasiParlemenIslam #SolidaritasOKI #MendukungPalestina #PUIC2025


Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment